Lemari pintu sliding sebagai pilihan pertama untuk ruangan minimalis - Dengan semakin berkembangnya dunia desain, pintu juga bisa
dikreasikan. Salah satunya yang sudah dikenal ialah dengan membuat alternatif
sistem bukaan pintu. Bila biasanya pintu dibuat dengan model buka tutup, kini
pintu dapat tampil berbeda dengan cara digeser atau yang disebut dengan sliding door.
Pintu model ini sering disebut juga dengan sliding door.
Cara membukanya dengan menggeser pintu ke samping kanan atau kiri. Pintu geser
ini biasanya digunakan pada ruang yang sempit karena tidak memerlukan ruang
untuk mengayunkan pintu seperti pintu swing. Pintu geser juga mulai banyak
digunakan pada lemari pakaian. Karena memberikan kesan rapi. Namun
kekurangannya, pemasangannya lebih sulit dan memerlukan struktur bantalan yang
kuat untuk menggantung, dan dapat merepotkan bila roda keluar dari rel
pengaman.
Lemari pakaian sliding mulai tren di Indonesia. Sebelumnya,
negeri Jepang banyak menggunakan lemari tipe ini untuk menghemat ruangan yang
ada namun sekarang banyak negara lain yang juga mengadopsi cara ini. Bahkan
lemari model ini ada yang terbuat dari kayu dan plastik seperti kayu jati, kayu
sengon, triplek dan lain-lain.
Lemari pakaian dengan pintu sliding juga kerap akan dijadikan pilihan pertama untuk ruangan minimalis. Pintu sliding pada lemari akan membuatnya tidak memakan banyak ruang saat hendak membuka lemari. Sebagaimana kita tahu, lemari yang dilengkapi pintu ayun akan membutuhkan lebih banyak ruang karena daun pintu yang mengayun membuka.
Keuntungan dari menggunakan lemari jenis ini yaitu, akan
lebih menghemat ruangan. Kita bisa meletakkan lemari ini di dekat furniture lainnya jika memang ruangan kita tidak terlalu besar. Hal ini tidak akan
menghalangi kita membuka pintu lemari. Jangan lupa tetap berikan jarak antara
lemari untuk orang yang ingin mengambil barang dari dalam lemari.
Namun, lemari ini juga memiliki kekurangan. Karena dibuka ke
arah samping, maka kita tidak bisa membuka pintu lemari secara bersamaan. Saat
kita membuka pintu di satu sisi, maka pintu lemari yang lain tidak akan bisa
dibuka. Bahkan, pada lemari 2 pintu, saat pintu lemari sebelah kanan dibuka
maka pintu sebelah kiri akan tertutup.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar